Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU LAMPUNG TENGAH LAKSANAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA TAHUN 2025

BAWASLU LAMPUNG TENGAH LAKSANAKAN UPACARA PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA TAHUN 2025

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Tengah melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Rabu, 1 Oktober 2025. Upacara dilaksanakan di halaman Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lampung Tengah dan diikuti oleh seluruh jajaran Sekretariat Bawaslu Lampung Tengah

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Tengah melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Rabu, 1 Oktober 2025. Upacara dilaksanakan di halaman Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Lampung Tengah dan diikuti oleh seluruh jajaran Sekretariat Bawaslu Lampung Tengah.

Peringatan ini merupakan wujud penghormatan terhadap nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa yang tetap kokoh dalam menghadapi berbagai tantangan. Melalui momentum ini, Bawaslu Lampung Tengah juga menegaskan komitmennya untuk terus menjunjung tinggi integritas, kejujuran, dan semangat kebangsaan dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu.

Kegiatan berlangsung dengan khidmat, diisi dengan pembacaan teks Pancasila, UUD 1945, dan Ikrar Kesetiaan terhadap Pancasila.

Foto: Humas Bawaslu Lampung Tengah

Penulis dan Editor : 1T