Bawaslu Lampung Tengah Ajak Masyarakat Tebarkan Kebaikan di Hari Kebaikan Sedunia
|
Lampung Tengah – Dalam rangka memperingati World Kindness Day atau Hari Kebaikan Sedunia yang jatuh pada tanggal 13 November 2025, Bawaslu Kabupaten Lampung Tengah mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menebarkan semangat kebaikan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam berpartisipasi aktif menjaga integritas demokrasi.
Melalui momentum ini, Bawaslu Lampung Tengah menegaskan bahwa nilai-nilai kebaikan, kejujuran, dan saling menghargai merupakan fondasi penting dalam menciptakan penyelenggaraan Pemilu yang berintegritas. Sikap saling menghormati, toleransi, serta kepedulian antarwarga menjadi cerminan dari pengawasan partisipatif yang bermartabat.
Ketua Bawaslu Lampung Tengah, Yuli Efendi, S.H, menyampaikan bahwa peringatan Hari Kebaikan Sedunia menjadi pengingat bagi seluruh masyarakat untuk selalu menebar kebaikan di segala lini kehidupan.
“Kebaikan bukan hanya diwujudkan dalam tindakan sosial, tetapi juga dalam menjaga kejujuran, adil, dan saling menghormati dalam setiap proses demokrasi. Mari bersama wujudkan pemilu yang bersih dengan semangat kebaikan,” ujarnya.
Dengan semangat Hari Kebaikan Sedunia, Bawaslu Lampung Tengah berharap agar seluruh masyarakat semakin berperan aktif dalam mengawasi proses demokrasi dengan niat baik dan tindakan positif demi terciptanya pemilu yang jujur, adil, dan berintegritas.
Penulis dan Foto: Humas Bawaslu LT
Editor :1T